RS AL-HUDA KOMIT LAYANI PASIEN DENGAN HATI

Gambiran  – Keinginan masyarakat bisa mendapatkan layanan terbaik dari rumah sakit, direspon cepat oleh pihak Rumah Sakit Al Huda Genteng Banyuwangi. Dalam rangka upaya meningkatkan mutu kualitas pelayanan, RSAH telah membentuk tim Service Excellent Support di bulan Agustus 2018.

Tim yang dikomandoi oleh karyawan-karyawan senior yang berpengalaman dan mumpuni dalam hal customer service excellent mengawali program secara serentak dengan menggembleng seluruh karyawan dalam pelatihan Customer Service Excellent (CSE) secara bertahap di bulan agustus.

Selanjutnya, mulai 1 September 2018 program CSE dijalankan di RS Al Huda dengan pelaksanaan briefing setiap pagi di masing-masing unit pelayanan. Kepala urusan memimpin briefing, kepala bagian atau kepala bidang atau kepala instalasi terlibat dengan melakukan supervisi minimal sebulan 2 kali di setiap unit dibawahnya. Manajer juga membuat laporan evaluasi penerapan CSE di unit juga evaluasi secara individu setiap bulannya

Ini bentuk upaya perbaikan pelayanan yang dilakukan RS Al Huda dengan melibatkan semua karyawan mulai pelaksana sampai top manajer, dari lini belakang sampai lini depan, sebagai bukti bahwa pelanggan itu orang penting, harus dilayani dengan hati. Ini juga sebagai bentuk komitmen bahwa CSE akan menjadi budaya kerja di RS Al Huda saat ini dan selamanya.

Dengan progam ini maka RSAH dapat memberikan pelayanan kesehatan dengan prima sesuai dengan harapan customer. Customer merasa nyaman, tercipta kesan yang mendalam di hati customer, sehingga menjadi daya tarik bagi customer untuk datang kembali ke RSAH.

Post Author: RSAH

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *